Alves dan Neymar Mencetak Gol Untuk Brazil (4-0 vs Panama)

Brazil mengalahkan Panama pada Rabu (4/6) pagi lalu di Goiania. Dani Alves dan Neymar Jr. masuk dalam starting line-up pada taktik yang dikeluarkan oleh Scolari.


Dua pemain Barcelona tersebut mencetak gol pada pertandingan pemanasan melawan Panama sebelum fokus ke Piala Dunia.

Setelah kurang optimal di awal laga, Brazil perlahan tapi pasti mendapatkan pola permainan mereka dan akhirnya menggulingkan Panama. Gol pembuka pada menit 27 dicetak oleh Neymar. Pemain bernomor punggung 10 di Brazil itu mencetak gol lewat tendangan bebas ke arah pojok kanan atas gawang Panama, McFarlane pun tidak bisa melakukan apa-apa untuk menyelamatkan gawangnya. Lalu sebelum turun minum, melalui tendangan jarak jauh, Alves menggandakan keunggulan Brazil.

Pada awal babak kedua, negara penyelenggara Piala Dunia itu mencetak gol ketiga mereka. Mulai dari Neymar yang melihat pergerakan dari Hulk, lalu diteruskan dengan aksi back-heelnya, dan akhirnya bola disambar oleh Hulk.

Ketika Alves telah ditarik keluar, Neymar tetap bermain.

Sebenarnya, Panama bisa saja mencetak gol pada menit ke 56 jika Julio Cesar tidak melakukan penyelamatan gemilang.

Gol terakhir Brazil tercipta dari kaki Willian. Berawal dari pergerakan off ball Maxwell di sayap kanan pertahanan Panama, lalu mendapatkan bola dan langsung memberikan umpan tarik ke tengah, akhirnya dengan first-touchnya, Willian menyambar bola ke gawang yang sudah kosong itu.

Line-up kedua tim:
BRAZIL (4-2-3-1): Julio César; Dani Alves, David Luiz, Dante, Marcelo; Ramires, Luiz Gustavo; Oscar, Hulk, Neymar; Fred.
PANAMA (4-4-2): McFarlane; Torres, Rodriguez, Parris, Chen; Henriquez, Cooper, Gomez, Quintero; Barahona, Munoz.

Ini adalah cuplikan gol-gol dari pemain Brazil ketika menghadapi Panama:



Pertandingan Brazil selanjutnya adalah melawan Serbia di Sao Paulo hari Jumat (6/6) mendatang.

(jahs)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

dai:ads